Marina Bay Sands dan Merlion Park

By Food Travel Zone - January 05, 2018


Bagi yang naik MRT bisa turun di Stasiun Bayfront atau Stasiun Marina Bay. Dari sana tinggal jalan kaki sekitar 10-15 menit. Saat itu saya memenuhi undangan dulu di Gedung Marina Bay Sands Ballroom di lantai 8. Sekar menunggu di front office sembari jalan-jalan sekitar hotel.

Pekerjaan usai hingga pukul 15.00 saya dan Sekar langsung menghirup udara di luar gedung sambil mengabadikan momen di sekitarnya. Angin sejuk dan perahu-perahu berseliweran di sungai. Saya ajak Sekar ke roof top Marina Bay Sands tapi ia lebih memilih sightseeing di luar gedung, jadi saya menurut saja keinginan anak.


Sepatu saya ganti sandal jepit. Mau jalan-jalan di sana sebaiknya pakai sandal yang nyaman karena akan melalui banyak jalur pedestrian.

Oh ya, Marina Bay Sands ini hasil karya arsitek kawakan Moshe Safdie yang terdiri dari 3 menara yang disatukan dengan perahu raksasa di atasnya, merupakan ikon Singapura yang paling banyak diambil gambarnya.

Dalam Marina Bay Sands ada Ballroom tempat berbagai acara berkelas, seperti acara yang telah saya hadiri itu. Lalu ada kasino, mal, butik, tempat pertunjukan dan lain-lain menjadi satu di dalam gedung tersebut.

Apa saja yang bisa dinikmati di area Marina Bay Sands dan sekitarnya?


Tentunya taman yang asri dengan bangku-bangku nyaman dan banyak. View sungai yang luas membentang dengan berbagai aktivitas di sepanjangnya membuat mata tak luput memandang sekitarnya. Sangat moderen dan berkelas.



Jalan sedikit ke luar area Marina Bay Sands, menuju ART Science Museum. Jika terlihat bangunan berbentuk bunga teratai, itu adalah museum edukasi tentang sains yang bagus banget buat anak sekolahan. Di dalamnya ada pengenalan tentang bumi, planet dan segala hal yang ada di angkasa luar. Tiket masuknya lumayan mahal jika dikonversikan ke rupiah. Tetapi worth it dengan wawasan yang didapat. Untuk anak sekolah pastinya harga lebih miring.


Menuju Merlion Park, harus ditempuh dengan berjalan kaki melewati Helix Bridge. Lebih kurang 1 kilo kalau berjalan kaki. Rasa capek tak akan dirasa karena ketika berjalan kaki menuju ke sana, banyak spot foto cakep dan angin sejuk membuat nyaman saat berjalan. Pokoknya di setiap spot wajib diabadikan karena menghasilkan banyak angle foto yang bisa saja tak didapatkan orang lain.



Sesampainya di Merlion Park, bisa istirahat dulu, sambil membeli es tebu asli yang segarnya minta ampun. Saya dan Sekar sampai nambah dua kali. Di sekitar Merlion Park ada kios-kios jajanan, seperti es krim, aneka kripik dan makanan ringan lainnya. Harga kisaran $1 hingga $3.


Merlion Park sebagai simbol transformasi Singapura yang tadinya adalah daerah pesisir dengan kehidupan mayoritas nelayan dan menjadi kota metropolitan segarang singa. Jejak-jejak kehidupan nelayan diabadikan melalui patung dengan tema “makan angin” kalau dalam Bahasa Indonesia berarti “Nangkring atau Nongkrong sambil menikmati angin segar di luar”

Makan Angin, sebagai kebiasaan menyenangkan warga Singapura di masa lampau

Patung “Makan Angin” mewakili kehidupan masyarakat Singapura di pesisir yang sering menghabiskan waktu luangnya dengan bercengkrama di halaman rumah atau tepi pantai bersama keluarga. Hal ini sering dilakukan sebagai salah satu aktivitas yang membuat keluarga bahagia. Satu hal sederhana yang membahagiakan tentunya ya?


Jadi, ke dua tempat ini sudah jadi kunjungan wajib kalau ke Singapura karena ikonik dan banyak spot foto yang cakep. Jangan lupa cari tahu sejarahnya tentang sesuatu yang ditemui agar tak kehabisan cerita. Dan cerita yang dikemas bisa beda dengan yang kebanyakan.

  • Share:

You Might Also Like

4 comments

  1. *knock ... knock ...* Ketuk pintu dulu ah ke blog baru Ani ^_^

    ReplyDelete
  2. Anakku paling suka makan es krim di kedai Fontain yg terletak di sekitar Merlion Park. Haduuh klo sdh disitu, susah diajak geser kemana mana lagi wkwkwk

    ReplyDelete
  3. Aq naik ke atas gedung Marina bay sands cm nonton org berenang teh hihi.. keren nih blog barunya teh Ani 😊

    ReplyDelete
  4. Main2 ke Singapura asyik bgt kalo sama keluarga ya teh. Aku juga pingiiin
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    ReplyDelete